Mojokerto, Jawa Timur || Katapublikjatim – Proses penanganan tanah longsor di Watu Lumpang, Kecamatan Pacet, Mojokerto, sempat tertunda akibat cuaca buruk. Tim evakuasi gabungan dari Polres Mojokerto Polda Jatim, TNI, BPBD, Basarnas, dan relawan mengalami kendala dalam proses pencarian korban.
Menurut Kapolres Mojokerto, AKBP Dr. Ihram Kustarto, cuaca hujan terus-menerus dan lokasi yang rawan longsor susulan membuat proses evakuasi jadi terhambat.
“Cuaca hujan terus menerus serta lokasi yang rawan terjadi longsor susulan sehingga mengakibatkan terbatasnya pengelihatan,” katanya. Kamis malam (3/4/2025).
Untuk itu, para petugas harus mempertimbangkan keselamatan tim evakuasi, sehingga proses pencarian korban dilanjutkan keesokan harinya. Jum’at, (4/4/2025).
Kondisi di sekitar lokasi bencana masih mengkhawatirkan, sehingga tim evakuasi harus berhati-hati.
“Keselamatan tim evakuasi adalah yang utama, jangan sampai ada korban selanjutnya akibat cuaca yang tidak mendukung,” tambah AKBP Ihram.
Menurut keterangan, saat ini jumlah korban jiwa dalam bencana longsor tersebut masih belum bisa dipastikan. Namun, tim evakuasi berhasil mengevakuasi satu orang dalam kondisi meninggal dunia. Korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Sumber Glagah Pacet.
Sementara, proses pencarian korban masih berlanjut, dan hasilnya akan disampaikan kepada media jika ada perkembangan di lokasi bencana longsor.
Pewarta: Widodo